Kota Jambi, 5/8. Sebanyak 79 calon warga baru PSHT Cabang Kota Jambi disahkan malam tadi yakni Sabtu Pon malam Minggu Wage bertempat di Padepokan. Walikota Jambi, DR. dr. H. Maulana, M.KM berkesempatan hadir ikut mangayubagyo hajatan syuran 2023. Selain Pak Wakil juga hadir Ketua Pengprov IPSI Provinsi Jambi, Pelda Purn H. Hasan Basri Harahap, Kadispora, KONI dan Ketua IPSI Kota Jambi, Alion Mesen, SE.

Dalam sambutannya Ketua Cabang, Helmi, SE menyampaikan bahwa dalam beberapa tahun ke depan PSHT Kota Jambi akan tetap fokus pada pembinaan prestasi dalam rangka perburuan juara untuk mengharumkan dan mengangkat Jambi ke level nasional, tutur Helmi.

Generasi unggul akan lahir jika semua komponen dan berbagai stakeholders bisa bergandeng tangan, bahu membahu memberikan support serta saling menguatkan, tambahnya.

Wakil Walikota, Maulana yang juga seorang dokter ini menegaskan pentingnya olahraga pencak silat sebagai wadah bagi para generasi millenial dan generasi Z untuk mengembangkan minat/bakatnya di dunia olahraga beladiri. Sehingga mereka tidak terjerumus pada kejahatan dan obat-obatan terlarang seperti narkoba dan miras, jelas dokter Maulana.

Saya yakin dan optimis, bahwa apa yang telah dilakukan PSHT Cabang Kota Jambi ini baik yang terkait penguatan UMKM dan pembinaan Atlet Atlet berprestasi ke depan akan berbuah manis. Selain sebagai proses kaderisasi bagi organisasi PSHT, secara tidak langsung juga ikut andil dalam mencetak generasi generasi bangsa yang tanghuh, unggul, mandiri, inovatif, dan bermanfaat. Saya kira di tempat inilah generasi-generasi produktif calon pemimpin bangsa masa depan akan lahir, tambah Maulana.

Dihubungi disela sela acara, Mas Edi Santoso memberi komentar bahwa dalam beberapa tahun terakhir, PSHT Cabang Kota Jambi sudah memulai hal hal yang bersifat positif dan strategis, seperti graha UMKM, mulai dari pembenihan ikan, peternakan ayam, industri pangan dan sebagainya. Semua lini sudah berjalan, kesempatan dan momentum kehadiran bapak Wakil Walikota ini sudah seharusnya memberikan support baik teknis maupun suntikan modal sebagai bentuk tanggungjawab pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat. Karena itu, saya mengajak kepada para generasi muda di Kota Jambi mari ikut latihan PSHT sekaligus belajar bersama untuk menjadi pengusaha sukses dan sejahtera bersama, pungkas Edi Santoso selaku Ketua Dewan Cabang.