Humas PSHT — Pengurus Pusat Persaudaraan Setia Hati Terate pada haru Sabtu (01/05/2021) kembali melaksanakan kegiatan Sarasehan Virtual bagi Calon Warga PSHT tahun 2021 yang dilaksanakan secara nasional dan diikuti oleh lebih dari 180 Cabang PSHT di wilayah Indonesia dan Luar Negeri.
Pada Sarasehan Virtual yang bertemakan “Meningkatkan Kualitas Kesehatan dan Kekuatan Generasi Penerus PSHT” berbicara sebagai pemateri yaitu Dr. Sigit Nurfianto, dr., Sp.OG(K)
dan dr. R. Panji Utomo yang menjelaskan dengan sangat detail aspek-aspek penting terkait dengan bagaimana cara meningkatkan kualitas kesehatan dan kekuatan bagi semua generasi penerus PSHT khusus nya bagi para Calon Warga
Menutup kegiatan malam ini, Ketua Umum PSHT DR.Ir.Muhammad Taufiq, S.H,M.Sc turut menyampaikan apresiasinya kepada segenap Calon Warga PSHT yang telah berpartisipasi dan juga kepada para pemateri, semoga acara ini bisa menjadi salah satu upaya agar kegiatan silaturahmi tetap bisa berlangsung ditengah Pademi Covid 19 ,tentunya dengan selalu menerapkan protokol kesehatan sesuai instruksi Pemerintah.
Ditutup dengan doa bagi para sesepuh dan doa untuk para syuhada KRI Nanggala 402, acara yang dimulai pada pukul 21.00 WIB ini berakhir pada jam 23.30 WIB
Untuk lebih jelasnya materi sarasehan ini bisa di download pada link dibawah ini.